Tangan ini terbuka akan semua kemungkinan
Tapi tidak akan sebuah kejutan
Saat dirasa aku tidak membutuhkan apa-apa
Saat itulah hidup seperti berkata,
"Perempuan, kamu akan merasakan kupu-kupu sekali lagi."
Itu beberapa saat setelah kamu datang
Setelah kamu akhirnya dengan lepas berdendang
Setelah kamu akhirnya menerima ini semua nyata,
Kita hadir untuk bersama
Inginnya kehadiran ku bermakna buat mu
Inginnya kehadiran ku memberi semangat baru buat mu
Inginnya kehadiran ku menjadi senyum di wajah mu
Inginnya kehadiran ku membuat keyakinan buat mu
Bahwa kamu berharga
Karena kamu adalah gelap yang datang untuk membuat terang lebih berarti
29 Mei 2017
Di kamar ku yang nyaman, saat mentok akan book report. 😀